Tips Memilih Niche Blog Yang Ramai Pengunjung

Sebelum kalian memulai membuat blog di blogger hendaknya kita perlu memilih atau menentukan dahulu niche blog yang ingin kita buat. Sebelum itu, kalian perlu mengetahui apa yang dimaksud niche blog disini.
Tips Memilih Niche Blog Yang Ramai Pengunjung
Pengertian Niche Blog
Niche blog merupakan istilah suatu topik, point, atau pokok yang dibahas pada sebuah blog. Dinamakan Niche Blog berarti blog tersebut fokus membahas satu topik saja dan tidak membahas banyak topik.

Lebih jelasnya saya akan memberi contoh: misalkan Kang Pian memilih niche blog, jadi yang dibahas dalam blog tersebut yakni artikel yang berkaitan dengan blog, cara membuat blog, tutorial dan tips blogger, optimasi seo, dan lainnya. Contoh lainnya Blog yang menggunakan niche otomotif, maka topik yang dibahas dalam blog tersebut yang berkaitan dengan otomotif seperti: cbr 250 terbaru, mengganti lampu sen, dan lainnya.

Beda dengan blog tipe gado-gado, karena blog tersebut membahas semua topik dan dimasukkan ke dalam blog tersebut. Blog tipe seperti ini biasanya artikel yang terkandung dalam blog adalah artikel copy paste semua. Jika kalian bertanya kepada saya "Lebih baik Niche Blog atau Blog Gado-Gado" maka saya akan menjawab Niche Blog.

Kelebihan Niche Blog:
  • Lembahas satu topik khusus, sehingga akan makin sempit topik bahasan yang kita bahas di blog. Dengan begitu kita tidak akan bingung ketika mencari ide-ide posting, sebab topik bahasan cuma satu.
  • Lebih mudah untuk menjadi blog otoritas, jika kita konsisten  dan terus bekerja keras maka niche blog kita bukan tidak mungkin menjadi blog rujukan dan otoritas.
  • Lebih mudah dioptimasi, sebab kata kunci yang kita bidik hanya berfokus pada niche kita. Contoh blog yang niche nya perawatan rambut maka pasti kata kunci yang dibidik seputar “perawatan rambut”.
Meski memiliki kelebihan, Niche Blog juga memiliki ke kurangan dalam segi traffic, blog gado-gado yang dioptimasi maksimal akan lebih banyak mendapatkan visitor dibandingkan dengan Niche blog. Sebab dari segi postingan blog gado-gado pasti akan lebih banyak, karena membahas semua topik. Biasanya visitor dari blog gado-gado tidak tetap.

Kalian yang memilih Niche Blog jangan berkecil hati, karena biasanya tipe Niche Blog akan mendapatkan visitor secara bertahap, untuk membuat visitor membeludak kalian harus melakukan Teknik Optimasi SEO On Page pada sebuah artikel. Dengan teknik itu artikel kalian mungkin bisa berada di page one google dan membuat visitor membeludak.

4 Jenis Niche Blog
Ada 4 jenis niche blog berdasarkan pandangan John James Robinson dalam eBooknya The Authority Site Adsense Guide.
  • Whole-niche adalah niche blog yang membahas seluruh jangkauan topik. Ambil contoh jika blog Kalian membahas seputar Blogger, maka Kalian membahas seluruh topik, mulai dari template Blogger, panduan Blogger, seo Blogger dan keseluruhan Blogger.
  • Broad-niche adalah niche blog yang tidak membahas keseluruhan topik, melainkan sebagian besar topik. Contoh jika blog Kalian membahas seputar Blogger, maka blog Anda akan membahas bagaimana blog bisa menghasilkan uang, jadi pembahasannya meliputi, seo untuk blogger, hingga monetize blog Blogger Kalian.
  • Themed-niche adalah niche blog yang sudah mengarah ke suatu topik tertentu saja. Misalnya blog Kalian topiknya seputar Blogger, maka pembahasan di blog Kalian hanya seo off page untuk blogger saja.
  • Micro-niche adalah niche blog yang sangat sempit dan begitu terarah detail. Misal topik blog Kalian adalah seputar blogger, maka pembahasan di niche blog Kalian nantinya hanya membahas seputar seo on page khusus riset keyword.
Di atas hanyalah jenis niche blog, disini saya akan menjelaskan niche blog yang sering di cari, saya akan berbagi sedikit tentang Niche Blog yang ramai pengunjung.

#1. Blog Tentang Berita
Pada zaman ini perkembangan dunia dapat di lihat melalui Internet. Setiap detik pasti selalu saja ada berita yang ditulis di Internet. Apalagi sekarang banyak orang yang haus akan berita,  oleh karena itu Niche blog Tentang Berita paling banyak di cari oleh orang yang haus akan berita karena sifatnya yang tak kenal waktu pasti saja ada berita.

#2. Blog Tentang Teknologi
Perkembangan teknologi sudah sangat berkembang pesat saat ini, dengan ini banyak orang mencari inovasi-inovasi baru tentang teknologi di internet. Teknologi menjadi paling banyak dicari karena perkembangan gadget di masa sekarang yang tak kenal habisnya, untuk mendapatkan informasi itulah banyak orang mencari informasi tentang gadget.

#3. Blog Tentang Kesehatan
Blog seperti ini juga banyak di cari pada mesin pencarian, seperti cara menghilangkan jerawat, cara diet, cara cepat menurunkan berat badan, dan lainnya. Niche ini banyak di cari untuk kesehatan tubuh mereka.

#4. Blog Tentang Tutorial
Ini dia niche blog yang ramai pengunjung dan di cari oleh pengguna yang masih awam. Tutorial disini bisa berupa Tutorial Blogger, Tutorial WordPress, Tutorial Android dan masih banyak lagi. Semakin banyak yang belum tahu maka akan semakin ramai, bahkan niche blog tentang tutorial ini bisa mendapatkan ribuan visitor atau bahkan bisa ratusan ribu visitor. blog Kang Pian memilih niche ini karena dari pengalaman hehe.

#5. Blog Download File Gratis
Banyak orang mencari-cari software gratis, file premium gratis, pokoknya serba gratis deh. Oleh karena itu, kita bisa memanfaatkannya, banyak orang yang berbondong bondong mencari software gratis. Maka yang kita share dalam blog adalah software gratisan atau file gratisan, sangat jarang blog yang menggunakan niche ini mendapatkan visitor yang sedikit. Tetapi niche blog seperti ini tidak bisa di daftarkan ke Google Adsense.

Itulah yang dapat saya sampaikan mengenai memilih niche blog yang ramai pengunjung, semoga artikel ini bermanfaat.

Artikel Kang Pian Lainnya :

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan komentar yang relevan, jangan menaruh link aktif pada komentar.

Copyright © 2017 Kang Pian | Design by Bamz